Quantcast
Channel: Puspen TNI – jurnalpatrolinews.com
Viewing all articles
Browse latest Browse all 4065

Wakil Kepala PPATK Terpilih Secara Aklamasi Menjadi Sekjen Karate Asean

$
0
0
 Serah terima jabatan Sekjen SEAKF dari Malaysia kepada Indonesia. Disaksikan perwakilan President Karate Federation dari 10 negara ASEAN dan juga Presiden dan Sekjen Asia Karate Federation (AKF)

Serah terima jabatan Sekjen SEAKF dari Malaysia kepada Indonesia. Disaksikan perwakilan President Karate Federation dari 10 negara ASEAN dan juga Presiden dan Sekjen Asia Karate Federation (AKF)

Jakarta – JP: Wakil Ketua Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) Agus Santoso terpilih secara aklamasi menjadi Sekretaris Jenderal (Sekjen) Karate ASEAN atau Federasi Karate Asia Tenggara (SEAKF) periode 2016-2020. Pemilihan ini diikuti oleh 10 Federasi Karate ASEAN Member State.

“Ini berkat do’a dan dukungan teman-teman semua. Sore tanggal 1 Juni, kemarin saya terpilih menjadi Sekjen Federai Karate Asia Tenggara periode 2016-2020,” ujarnya via pesan singkat, jum’at, (3/5/2016).

Pemilihan Sekjen Karate ASEAN dilaksanakan di Port Dickson, Malaysia pada 1-3 Juni 2016. Menurut Agus, dirinya  terpilih menjadi Sekjen SEAKF merupakan hal penting bagi Indonesia. Diharapkan akan memberi kontribusi bagi Indonesia dalam menghadapi SEA Games, Asean Games, dan Olimpiade yang akan datang.

“Ini masa penting karena Indonesia akan menghadapi SEA Games Kuala Lumpur, Asean Games Jakarta, dan Olimpiade Yokohama,” katanya.

Terpilihnya Agus menjadi Sekjen karate Asean, setelah Ketua Umum Forki, Jendral TNI Gatot Nurmantyo, sebagai induk cabang olahraga karate Indonesia mengusulkannya menjadi kandidat Sekjen Karate Asean.

“Saya terpilih menjadi Sekjen Karate ASEAN, setelah nama saya diusulkan Ketum Forki, Bapak Jendral Nurmantyo (Panglima TNI) pada kongres beberapa bulan lalu. Selanjutnya dalam prosesnya, para delegasi pengurus Karate se-ASEAN menanggapi positif dan menerima sebagai Sekjen terpilih secara aklamasi,” ungkapnya.

Agus berharap dalam kepemimpinannya dapat menciptakan peningkatan prestasi dan kualitas para atlet, pelatih, wasit dan manager dalam persiapan menghadapi 3 perhelatan akbar.

“Bagi saya, selain mempersiapkan kompetisi olahraga Karate dan peningkatan kualitas atlet, pelatih dan lain-lain, hal ini juga diharapkan menjadi sarana komunikasi dalam upaya membangun ASEAN community yang lebih solid kedepan,” pungkasnya.

Seperti diketahui, Agus Santoso merupakan ketua umum Bandung Karate Club (BKC), perguruan Karate yang berdiri pada 16 Juni 1966 berpusat di Ciparay Bandung. Dia juga penyandang Sabuk Hitam Karate DAN VI dan masih menjabat sebagai Ketua Umum Pengurus Besar Bandung Karate periode 2014-2018.

BKC pimpinan Agus Santoso ini juga menjadi Pelopor Bela Negara dengan telah ditandatanganinya MOU Kerjasama Bela Negara di bawah bimbingan Kementerian Pertahanan Republik Indonesia.

“Saya ingin agar BKC bisa memelopori kerjasama dengan Kemenhan untuk menumbuhkan semangat Bela Negara bagi Karateka. Selain itu kamipun bekerjasama dengan BNN dalam upaya menjauhkan anggota BKC dari ancaman Narkoba”, pungkasnya (RONI)


Viewing all articles
Browse latest Browse all 4065

Trending Articles